Rumah Tentang perusahaan Berita perusahaan Wawancara dengan pemenang kontes kami: "Jangan takut kerugian, itu harus menjadi bagian dari rencana perdagangan anda"

Wawancara dengan pemenang kontes kami: "Jangan takut kerugian, itu harus menjadi bagian dari rencana perdagangan anda"

Pemenang dari Drag Trade putaran ke-421, Denis Nemchinov adalah seorang pedagang dengan pengalaman selama 14 tahun. Dia memberi tahu kami bagaimana dia belajar berdagang dan mengapa emosi memberi jalan untuk perhitungan.

  • Pengalaman perdagangan: 14 tahun
  • Instrumen pilihan: EUR/USD, GBP/USD, USD/CAD, AUD/USD
  • Strategi perdagangan: scalping intraday

Ceritakan kepada kami tentang anda: pekerjaan, hobi anda?

Saya berusia 35 tahun dan seorang pemilik bisnis. Saya suka membuat patung miniatuir dan olahraga.

Bagaimana anda menjadi seorang pedagang? Sudah berapa lama anda berdagang?

Saya selalu tertarik dengan perdagangan Forex, dan saya mulai terlibat sendiri di tahun 2004. Saya tidak belajar berdagang dengan baik, saya hanya membaca buku-buku profesional dan mengunjungi forum online. Sekarang banyak broker menawarkan kursus pendidikan dan webinar di mana anda bisa mendapatkan semua pengetahuan yang diperlukan. Bagi mereka yang sudah akrab dengan dasar-dasar perdagangan, cara belajar yang paling efektif adalah berdagang sendiri, terjun ke pasar.

Apakah sikap anda terhadap perdagangan berubah seiring waktu?

Pada awalnya saya memandang perdagangan sebagai permainan dan mendekatinya dengan sensasi dan kegembiraan. Sekarang ini semua angka dan bagan bagi saya, perhitungan rasional, dan pemahaman bahwa pengetahuan dan kerja keras ada di balik semua ini.

Apa tujuan anda dan pencapaian perdagangan apa yang anda rencanakan?

Saya tidak menetapkan sasaran khusus untuk diri saya sendiri. Bagi saya, perdagangan adalah latihan mental dengan keuntungan sebagai bonus yang menyenangkan.

Ceritakan kepada kami tentang perdagangan anda yang paling sukses, paling tidak berhasil, atau hanya berkesan.

Perdagangan saya yang paling berkesan juga merupakan yang pertama bagi saya. Saya tidak akan pernah melupakan perasaan saya ketika saya menghilangkan $1000 di akun saya. Setelah itu saya mulai aktif membaca buku-buku profesional dan mempelajari dasar-dasar perdagangan.

Bagaimana anda menangani kecemasan saat berdagang? Apa yang membantu anda mengendalikan emosi Anda?

Saya mencoba memikirkan semua detail perdagangan, di mana untuk membuka posisi, di mana untuk menutup posisi, apa saja skenario skenario negatif yang mungkin ada dalam situasi saya. Itulah mengapa ketika posisi terbuka dan level-level ditetapkan, perdagangan diatur dalam gerakan dan tidak memerlukan perhatian saya. Saya me'minimize' terminal perdagangan dan beralih ke hal-hal lain dan memeriksa hasilnya beberapa waktu kemudian.

Apa yang penting bagi anda ketika memilih broker? Mengapa memilih Grand Capital?

Penting bagi sebuah broker untuk memiliki reputasi yang layak di pasar, kondisi perdagangan yang nyaman, dan hubungan yang baik dengan klien. Grand Capital mengisi semua aspek-aspek ini. Saya mulai berdagang dengan perusahaan ini atas saran teman-teman saya. Saya menyukai kondisi yang menguntungkan dan berbagai layanan lainnya.

Apa yang anda suka tentang kontes-kontes di Grand Capital?

Saya suka kontes ini karena sangat berbeda, diadakan cukup sering dan tidak berlangsung lama, tanpa berlarut-larut selama berbulan-bulan. Dan, tentu saja, hadiah bagus yang memberikan insentif untuk perdagangan lebih lanjut bersama Grand Capital.

Beritahu kami tentang ronde ini, strategi apa yang anda gunakan, apa yang membantu anda menang?

Jujur, kemenangan ini adalah kejutan besar dan menyenangkan bagi saya. Strategi saya adalah scalping agresif dengan volume besar dan risiko tinggi.

Apa nasihat anda untuk para pedagang pemula?

Mungkin terdengar norak, tetapi anda harus belajar. Bukan hanya aspek teknis dan konsep dasar, tetapi pemahaman pasar. Jangan takut jika mengalami kerugian, mereka harus menjadi bagian dari rencana perdagangan anda. Cobalah untuk menyingkirkan rasa takut dan kegembiraan yang berlebihan. Emosi menciptakan pendekatan yang salah untuk berdagang.

Penulis: admin

Kembali ke semua berita
Log in Registration

Don't have your language?